Kunjungan Studi Institut Kesenian Jakarta (IKJ) ke PT. Multi Sandang Tamajaya
top of page

Kunjungan Studi Institut Kesenian Jakarta (IKJ) ke PT. Multi Sandang Tamajaya

Halo Sobat Tama ! Pada hari Senin, 26 Agustus 2019 PT. Multi Sandang Tamajaya (MST) kedatangan tamu-tamu istimewa dari Institut Kesenian Jakarta (IKJ) Prodi Desain Mode dan Busana. Kunjungan para mahasiswa/i dari IKJ ini tak lain yaitu untuk memperkaya ilmu dan wawasan baru mengenai dunia tekstil. Yuk intip keseruan kami selama kegiatan !


Acara diawali dengan penjelasan singkat mengenai MST, dilanjutkan dengan materi pengenalan tekstil dan produk MST.


Para dosen dan siswa-siswi IKJ terlihat fokus menyimak penjelasan dari MST

Berkeliling dan melihat-lihat produk garment dan tesktil


Take a pict together is a must !


Seneng banget melihat antusiasme teman-teman dari Desain Mode dan Busana IKJ. Semoga ilmu yang diperoleh dapat bermanfaat dan menambah wawasan baru bagi teman-teman ya !


Adapun Program Studi Desain Mode dan Busana IKJ menyiapkan mahasiswa untuk menguasai penciptaan produk fesyen yang berkaitan dengan gaya hidup. Mahasiswa mempelajari pelbagai teknik dan metode produksi maupun material tekstil serta proses, menawarkan produk yang terkait dengan penciptaan fesyen. Mereka juga belajar sejarah fesyen, manajemen produksi, dan produksi terkait industri fesyen. Mahasiswa juga mendapat kesempatan untuk menyelenggarakan fashion show di kampus dan ruang-ruang publik lainnya.


Untuk info lebih lanjut mengenai Program Studi Desain Mode dan Busana IKJ dapat dilihat di www.senirupaikj.ac.id



T A M A

be a better partner

Recent Posts
Archive
Follow Us
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
  • Google+ Basic Square
bottom of page