Recent Posts
Featured Posts
Saat ini hijab instan kian marak digunakan oleh para hijabers. Sesuai dengan namanya, hijab instan sangat praktis karena pemakaiannya yang mudah dan dapat langsung dipakai seketika. Kini sudah banyak beragam model hijab instan yang modis dan bervariasi dari segi model dan bahan.
Mungkin dari kalian ada yang kebingungan memilih bahan hijab instan yang nyaman dipakai dengan harga yang tidak membuat kantong kering. Nah kali ini kita akan memberi beberapa rekomendasi kain untuk membuat hijab instan yang cocok dipakai sehari-hari. Berikut ini adalah empat rekomendasi kain hijab instan pilihan kami :
Ceruty Babydoll

Ceruty Babydoll merupakan turunan dari bahan chiffon/sifon. Ceruty Babydoll memiliki karakteristik tekstur crepe/kulit jeruk yang lembut, sedikit elastis, jatuh ketika dipakai dan juga mudah dibentuk. Ceruty Babydoll termasuk bahan sifon yang menerawang sehingga membutuhkan furing atau inner jika dibuat sebagai busana maupun hijab.
Ceruty Babydoll biasanya dibuat menjadi dua lapis atau double layer. Supaya tidak menerawang, sebaiknya menggunakan inner/ ciput ketika menggunakan kerudung berbahan ceruty. Ceruty Babydoll tersedia dalam banyak variasi warna yang cantik dan kekinian dengan harga terjangkau.
Hycont

Bahan Hycon/Hycont memiliki karakteristik yang hampir sama dengan bahan ceruty. Perbedaannya bahan hycont tidak selembut ceruty dan tidak memiliki tesktur crepe. Bahan hycont juga lebih ringan dan harga nya pun lebih murah daripada ceruty. Bahan hycon sering digunakan sebagai bahan hijab syari dengan model two layer.
Bubble Crepe