Seputar Kemeja Flanel & Tips Mix and Match Style Flanel Kekinian
top of page

Seputar Kemeja Flanel & Tips Mix and Match Style Flanel Kekinian


Bagi kalian para penggemar fashion pasti sudah tidak asing lagi dengan bahan kemeja flanel. Teksturnya yang lembut dan berbulu begitu digandrungi oleh banyak orang. Apalagi di musim hujan, flanel yang hangat menjadi salah satu bahan busana terbaik untuk digunakan. Tahu kah kalian bahwa kain flanel ternyata sudah ditemukan sejak 400 tahun yang lalu? Berikut adalah beberapa fakta tentang kain flanel yang wajib kamu ketahui :

1. Flanel berbeda dengan kemeja kotak-kotak atau tartan

Seringkali orang salah menyebutkan “motif flanel”, padahal dua kata itu mengandung arti yang berbeda. Dasarnya, tartan atau plaid adalah pola kotak-kotak yang terinspirasi dari Kilt atau pakaian tradisional Skotlandia. Sementara flannel mengacu pada salah satu jenis kain berbahan dasar wol. Itu sebabnya ada flanel yang polos.

2. Flanel memiliki banyak jenis

Tidak semua flanel berbahan 100% wol. Karena perhitungan ekonomis, bahan baku wol yang dinilai mahal ditambahkan atau digantikan dengan serat kapas dan sutera serta beberapa serat sintetis. Flanel berbahan 100% wol tentu akan lebih mahal dibandingkan bahan flanel dengan campuran sintetis, maka dari itu kalian harus cermat dalam membeli bahan kain flanel.

3. Flanel sudah ditemukan hampir sekitar 400 tahun yang lalu.

Kata flanel berasal dari bahasa Wales yaitu , yang artinya “bahan wol”. Awalnya flanel dibuat oleh petani di Scotlandia pada tahun 1600an untuk melindungi diri dari dinginnya badai salju dan rerantingan pohon. Kemudian nama flanel kian menyebar selama Revolusi Industri dengan sebutan Flanellete. Di Jerman abad ke-18 kemudian disebut sebagai Flannell.

Nah, berikut ini adalah sedikit tips mix and match busana flanel agar outfit flanelmu makin kece dan tidak ketinggalan zaman !

Kamu bisa mencoba style Harajuku untuk casual outing. Kenakan dalaman turtle neck lengan panjang dan bawahan ripped jeans berwarna gelap, lalu padukan dengan outer kemeja flannel berwarna colorful.

Bisa juga dipadukan dengan scarf, skinny jeans, dan ankle boots.

Untuk girly outing, gunakan kemeja flannel fit sized dengan midi skirt. Tambahkan aksesoris belt kecil, kalung, atau gelang sebagai pemanis tampilan. Kenakan high heels untuk membuat tampilanmu makin feminim.

Scarf flannel is never out of style !

Oversized outer flannel juga bisa membuat kamu makin imut loh.

Setelan kerja dengan kemeja flanel? Why Not? Motif plaid kemeja flanelnya membuat tampilanmu makin klasik dan energik.

Menginvestasikan beberapa item busana flanel di lemari bajumu akan sangat menguntungkan. Daya tahannya lama dengan harga yang sangat terjangkau. Motif plaid atau tartan juga tak lekang oleh zaman sehingga bisa digunakan hingga beberapa tahun ke depan. Tertarik untuk mencoba?

Referensi :

http://www.keycolour.net/blog/all-you-need-to-know-about-flannel/tips mix match

https://www.flannelclothing.com/3-facts-about-flannel-that-you-didnt-know-about-and-few-styling-tips/

https://today.line.me/id/pc/article/4+Motif+Flannel+yang+Cowok+Wajib+Tahu-3758f7d3a6bb1bcdd02265f5d1ba872b9145a678bffe71fd19165135134126f9

https://blog.gotomalls.com/2018/01/intip-6-inspirasi-padu-padan-kemeja-flanel-ini/

https://spiceee.net/id/articles/47248

T A M A

be a better partner

Recent Posts
Archive
Follow Us
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
  • Google+ Basic Square
bottom of page