Memulai Bisnis Online Itu Mudah
top of page

Memulai Bisnis Online Itu Mudah


Kayanya zaman sekarang sudah banyak orang yang memulai bisnis sendiri, berdasarkan hasil survey lapangan, ternyata bisnis industri fashion termasuk bisnis yang menjanjikan, karena tingkat pembelian produk fashion di Indonesia cukup tinggi. Disini kita mencoba untuk memberi saran dan solusi buat kamu yang mau memulai bisnis di industri fashion, terutama bisnis online.

Apakah pernah terpikirkan kalau kamu mau buka bisnis produk fashion (produksi sendiri yah bukan jadi reseller), dasar-dasar apa aja yang perlu kamu ketahui, pengetahuan apa yang perlu dipelajari, apalagi kalau background kita nggak ngerti dan nggak berkaitan dengan produk fashion.

Berikut ada beberapa tips dasar-dasar/pengetahuan yang perlu kamu ketahui :

  1. Kamu harus tahu bahan apa yang akan kamu fokuskan untuk dipakai (contoh : cotton, rayon, poly)

  2. Setelah kamu tahu bahan apa yang mau dipakai, kamu bisa pilih deh mau bahan kain woven (ditenun) atau bahan kain knitting (dirajut, bahan seperti kaos)

  3. Terus kamu juga jangan lupa untuk hitung berapa banyak nih modal untuk membuka usaha?

  4. Tentukan pilihan mau menjual baju di segmen apa, dari gender, range umur, dan tipe

  • Segmen : kelas bawah, menengah, dan atas

  • pilih, kamu mau fokus ke gender laki-laki/perempuan , atau kedua-duanya

  • Range umur (anak, remaja, dewasa, lansia, atau mungkin semua range)

  • Tipe : casual, muslim, formal.

Setelah kamu tau dasar-dasar apa yang harus disiapkan, kami akan berbagi sedikit tips-tips memilih kain supaya kamu bisa mendapatkan bahan sesuai yang dibutuhkan dan jeli pada saat beli kain. yang harus kamu perhatikan adalah:

  1. Cara bedakan kain atau bahan cotton dan poly

  • Cotton : saat dibakar tidak akan menyisakan residu atau sisa, karena kapas akan habis terbakar

  • Poly : saat dibakar akan menyisakan butiran-butiran, karena poly itu tidak akan habis saat dibakar

*Jadi sewaktu kamu belanja coba bawa korek api biar kamu bisa tes atau kamu bisa minta langsung sama penjual untuk buktiin itu kain katun atau poly

2. Jangan terpaku dengan nama pasar dari kain yang akan kamu beli, contohnya penamaan cotton ima, tidak semua cotton ima itu terbuat dari 100% cotton, dan rata-rata ada campuran poly nya. banyak nama kain yang bisa bikin kamu bingung, jadi saran kami tetap kritis dan banyak tanya pada penjualnya.

3. Banyak lah baca artikel di internet, dan banyak survey atau tanya ke Toko-Toko atau supplier kain yang terpercaya seperti PT Multi Sandang Tamajaya.

4. Lebih baik kamu uji coba dulu bahan yang sudah di beli (test sample), agar dapat dilihat hasil akhir saat sudah dijadikan baju. And the last thing and it’s the most important tips is you have to use your feeling , if your heart tells you its good that go for it. Bagaimanapun harga dari kain itu mahal atau standar, tetap prinsipnya bagaimana kamu mengolahnya ya, kolaborasi yang baik antara design fashion dan pemilihan bahan itu harus kamu atur agar menghasilkan produk yang sesuai bagi kamu dan pengguna produk kamu.

T A M A

be a better partner

Recent Posts
Archive
Follow Us
  • Facebook Basic Square
  • Twitter Basic Square
  • Google+ Basic Square
bottom of page